Saturday 13 April 2013

Snorkeling


Bagi penggemar kegiatan olahraga air dan pecinta laut, tentunya istilah snorkeling sudah tidak asing, kegiatan ini memang sangat asyik dilakukan baik itu sendiri maupun berkelompok, tetapi untuk snorkeling di daerah laut yang dalam sebaiknya dilakukan secara berkelompok.

Snorkeling (selam permukaan) atau selam dangkal (skin diving) adalah kegiatan berenang atau menyelam dengan mengenakan peralatan berupa masker selam dan snorkel. Selain itu, penyelam sering mengenakan alat bantu gerak berupa kaki katak (sirip selam) untuk menambah daya dorong pada kaki.

Kegiatan snorkeling bisa dilakukan semua orang. Penyelam yang tidak bisa berenang atau tidak bisa mengapung bisa mengenakan baju pelampung. Selain menguasai cara bernapas dengan mulut melalui snorkel, kegiatan snorkeling tidak memerlukan pendidikan khusus. 

Melalui kegiatan snorkling, kita bisa mengamati kehidupan bawah laut secara langsung, dan jangan lupa pula untuk membawa biskuit atau roti untuk menarik ikan - ikan datang sehingga suasana di spot snorkeling kita menjadi hidup.






0 comments:

Post a Comment